Rabu, 04 Juli 2018

Dalam Rangka HUT Bhayangkara ke - 72, Polres Melawi Ziarah Makam Taman Bahagia Kota Juang




Polres Melawi, Dalam rangkaian kegiatan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-72 Tahun 2018, Polres Melawi melaksanakan Upacara Ziarah Makam Taman Bahagia Kota Juang Nanga Pinoh, Rabu (4/7/2018) pagi.

Upacara Ziarah Makam Pahlawan dipimpin oleh Kapolres Melawi AKBP Ahmad Fadlin, S.I.K., M.Si di wakili oleh Wakapolres Melawi Kompol Jajang, S. Kom. Karena pada waktu yang bersamaan Kapolres Melawi ada kegiatan di Polda Kalbar yang tidak bisa diwakilkan.

Dalam kegiatan tersebut Wakapolres Melawi menyampaikan, bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengingatkan kembali atas jasa-jasa para Pahlawan kepada anggota Polres Melawi. Sehingga dapat menjadi motivasi bagi seluruh anggota Polres Melawi untuk meningkatkan semangat dalam melaksanakan tugas.





"Hal ini bertujuan untuk mengenang dan menghargai jasa - jasa para Pahlawan yang telah gugur dalam merebut Kemerdekaan dari tangan para Penjajah dan sekaligus sebagai tanda penghormatan Kepolisian atas jasa - jasanya.

"Selaku pemuda wajib menjaga dan menghormati hasil perjuangan para Pahlawan, dengan menjadikan mereka sebagai suri tauladan dalam bertugas sebagai Insan Bhayangkara dalam melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat, jelas Wakapolres Melawi Kompol Jajang.

Upacara tersebut berlangsung dengan suasana penuh khidmat ini diikuti oleh para Pejabat Utama Polres Melawi, Kapolsek Jajaran Polres Melawi, Seluruh Anggota beserta ASN Polres Melawi dan Bhayangkari Cabang Melawi.

Usai pelaksanaan upacara, Wakapolres Melawi didampingi istri Ny. Endang melaksanakan tabur bunga di makam Pahlawan kemudian diikuti oleh seluruh Pejabat Utama Polres Melawi, Kapolsek Jajaran dan Bhayangkari Polres Melawi.

Penulis : Oktavianus

SHARE THIS

0 komentar: